Fachri Aja, Mengapa Orang Perlu Berinvestasi Itu Penting | Tanpa basa-basi lagi, panduan kali ini seputar mengapa orang perlu berinvestasi. Dalam artikel yang kami bagikan pada kesempatan kali ini, kami akan menjelaskan beberapa poin tentang pentingnya mengapa orang perlu berinvestasi. Mengapa kita perlu menabung dan berinvestasi ?. Apa yang membuat investasi sangat begitu menarik?. Nada juga bisa memulai dengan membeli beberapa Produk Reksadana Yang Menguntungkan. Oleh karena itu, Anda bisa memulai membaca artikel mengenai mengapa orang perlu berinvestasi secara lengkap dibawah ini.
Table of Contents
Keinginan Mengapa Orang Perlu Berinvestasi
Tentukan terlebih dahulu Apa yang menjadi tujuan investasi Anda. Lalu, lanjutkan dengan membuat perencanaan. Sebelum melangkah dan mengambil keputusan terhadap salah satu jenis investasi, ada baiknya Anda mengevaluasi perencanaan keuangan terlebih dahulu. Sebab, tujuan investasi anda akan sangat dipengaruhi kelihaian anda mengelola keuangan.
Anda perlu mengalokasikan uang anda secara terukur untuk kebutuhan konsumsi, dana cadangan dan investasi. Memang, setiap orang mempunyai tujuan investasi yang berbeda-beda. Mungkin anda berinvestasi supaya berkecukupan secara finansial pada masa tua nanti. Sedangkan tetangga Anda melakukan investasi untuk meneruskan pendidikan S2.
Dan sepupu Anda berencana menggunakan investasi untuk membangun rumah. Tujuan yang berbeda tentunya membutuhkan perencanaan yang berbeda pula. Anda bisa membagi perencanaan investasi berdasarkan klasifikasi jangka waktu:
Investasi jangka pendek
Investasi ini dilakukan untuk jangka waktu kurang dari 3 tahun. Investor biasanya berencana menggunakan uang hasil investasi dalam waktu dekat, untuk membeli mobil, liburan, atau menikah. Jika memilih kategori ini, Anda bisa trading saham, derivatif, obligasi, atau menjadi investor saham dengan holding period pendek.
Investasi jangka menengah
Investasi dengan jangka waktu 3 sampai 5 tahun. Investasi jangka menengah bisa dimanfaatkan oleh Para investor untuk menyiapkan dana yang akan digunakan pada 3 sampai 5 tahun, biasanya investasi ini bertujuan untuk membangun rumah, mendirikan bisnis, atau untuk sebagai modal untuk investasi selanjutnya. Anda bisa memilih investasi saham dan properti.
Investasi jangka panjang
Investasi dengan jangka waktu di atas 5 tahun, biasanya dilakukan oleh para investor yang sedang menyiapkan dana pensiun atau menyiapkan dana pendidikan anak. Investasi jangka panjang meliputi seperti, emas, saham, obligasi, properti dan reksadana cocok untuk para investor jangka panjang.
Nah, setelah mengetahui jenis-jenis investor berdasarkan klasifikasi rentang waktu investasi, Anda bisa menentukan masuk kategori mana, sesuai dengan tujuan investasi yang ingin anda raih. Namun, perlu diingat bahwa semakin pendek jangka waktu investasi, dibutuhkan imbal hasil yang lebih besar, dengan konsekuensi resiko pun lebih tinggi.
Sudah ada gambaran saat ini untuk investasi apa, anda?
Baca Juga: 5+ Produk Reksadana Yang Menguntungkan
Penutup
Sekian yang dapat Fachri Aja bagikan, tentang Mengapa Orang Perlu Berinvestasi Itu Penting, dimana biasakan diri dengan semua resiko dan prosedur, dan mempelajari berbagai instrumen di mana Anda bisa menginvestasikan uang Anda. Terima kasih telah mengunjungi fachriaja.com, semoga bermanfaat dan sampai jumpa lagi di artikel investasi berikutnya.