Pengertian Kunci Makna Sukses Dalam Kehidupan Sesungguhnya

By | April 29, 2019

Fachri Aja, Pengertian Kunci Makna Sukses Dalam Kehidupan Sesungguhnya | Tanpa basa-basi lagi, panduan kali ini seputar makna sukses dalam kehidupan. Dalam artikel yang kami bagikan pada kesempatan kali ini, kami akan menjelaskan beberapa poin tentang makna sukses dalam kehidupan bagi saya. Dalam artikel ini, mari kita mendefinisikan ulang terminologi “sukses”. Mungkin Anda bertanya mengapa mendefinisikan kembali arti “sukses” sangat penting?. Oleh karena itu, Anda bisa memulai membaca artikel mengenai makna sukses dalam kehidupan secara lengkap dibawah ini.

3 Hakikat Arti Kunci Makna Sukses Dalam Kehidupan Masa Depan Anda

Pengertian Kunci Makna Sukses Dalam Kehidupan Sesungguhnya

Pengertian Kunci Makna Sukses Dalam Kehidupan Sesungguhnya

Artikel ini akan menjungkir balikkan persepsi yang salah mengenai sukses serta segala akibat sampingannya. Dalam artikel ini juga akan Anda jumpai beberapa pengulangan anekdot, analogi, dan definisi. Tujuannya tidak lain untuk “mencuci otak” Anda mengenai konsep dan definisi “sukses” yang sesungguhnya.

Jadi, ini memang disengaja sebelumnya kami ucapkan terima kasih karena Anda telah dengan sabar dan sadar terus membaca bab ini dengan seksama.

Selain itu, sudah saatnya kita sungguh-sungguh dengan kesadaran tinggi mengkaji ulang segala macam salah kaprah yang menghalangi kita dalam menemukan sukses adalah proses di dalam kehidupan kita.

Bagaimana cara mencapai kesuksesan dengan definisi versi Anda?. Mungkin Anda sudah menganggap definisi Anda yang paling benar. Bisa saja, namun izinkan kami untuk mengutarakan isi hati saya dan terima kasih kepada Anda yang sudah membuka mata hati dan pikiran untuk membaca versi kami.

Jika salah mengartikan sesuatu, maka dampaknya sangat besar. Jika Anda salah mengartikan “sukses” maka kapan Anda akan menemukannya?.

Analoginya begini. Jika Anda mengira si Ira adalah gadis berambut panjang, maka Anda akan mencari gadis berambut panjang di tengah-tengah kerumunan orang.

Tapi, ternyata si Ira berambut pendek, maka tidaklah mengherankan jika Anda sulit sekali menemukannya. Mungkin bisa saja ditemukan pada akhirnya, namun dengan perjuangan yang jauh lebih panjang dan berliku.

Mungkin energi yang dikeluarkan sudah melebihi yang semestinya, tapi kok ya si Ira masih belum ketemu juga?.

Jangan biarkan diri Anda kebingungan mencari “sukses.” Temukan jawabannya setelah membaca dan menginternalisasikan prinsip- prinsip yang dibahas di dalam artikel ini. Jika Anda mengira “sukses” adalah sesuatu yang sebenarnya bukan itu, maka akan memakan waktu sangat lama untuk menemukannya, bukan?.

Bisa saja Anda temukan, namun akan memerlukan proses yang luar biasa panjang dan lama. Sekarang, mari kita telaah satu per satu apa yang kami maksudkan.

1. Semua orang ingin sukses, tidak ada yang mau jadi pecundang

Walaupun orang itu dikenal paling malas di dunia. Dalam hatinya, pasti ada keinginan, yaitu menjadi orang sukses. Ketika melamun dan mimpi di siang hari bolong, seorang pemalas yang tidur di balai-balai mungkin membayangkan dirinya ke luar masuk department store di Plaza Indonesia dan menggandeng istrinya (atau suaminya).

2. Apa sih arti kata “sukses” itu?

Sering sekali kata ini disebut-sebut dalam hampir segala kesempatan.

“Kamu belum sukses ujian akhir”

“Selamat, kamu sudah sukses dipromosikan sebagai manajer”

Kalimat diatas merupakan cara penggunaan kata “sukses” yang sudah begitu sering digunakan dalam segala kesempatan. Mayoritas pembaca mungkin mendefinisikannya sebagai tujuan, jumlah yang dimiliki (harta, tahta, wanita), dan ada juga yang mengartikannya sebagai “puncak dunia.” Sekali lagi, apa arti semua itu?

3. Makna sukses bagi saya

Sukses sudah sedemikian sering disalahartikan, sehingga ternyata sering kali bukan “sukses” yang dikejar, namun mobil bermerek maupun rumah yang megah, alias “konsekuensi dari sukses.” Mobil dan rumah bukanlah sukses itu sendiri, namun itu semua adalah materi. Materi mungkin adalah simbol sukses, namun bukan itu yang hendaknya Anda cari dalam hidup.

Kunci sukses adalah dalam arti sebenarnya bukanlah bersifat materialistis, namun bersifat spiritual filantropis. Ia bersifat internal, bukan sesuatu yang kasat mata dan bisa dinilai dengan uang maupun dengan koneksi orang-orang terkenal di dalam masyarakat.

Baca Juga: Ini Kunci Sukses Untuk Masa Depan Yang Cerah

Penutup

Sekian yang dapat Fachri Aja bagikan, tentang Pengertian Kunci Makna Sukses Dalam Kehidupan Sesungguhnya, dimana Memang benar bahwa sukses akan membawa Anda selangkah lebih dekat dengan orang-orang penting di dalam masyarakat dunia, namun itu bukanlah sukses itu sendiri. Terima kasih telah mengunjungi fachriaja.com, semoga bermanfaat dan sampai jumpa lagi di artikel bisnis berikutnya.

Author: fachriaja

Fachri begitulah sapaan akrab cowok berkacamata yang lahir di Kota Surabaya dengan memiliki nama lengkap Fachri Fajar Rahadiyathama. Terlahir sebagai anak pertama dari pasangan Ibu Ifa dan Ayah Heri pada 22 Maret 1993. Kuliah di Universitas Airlangga dengan jurusan Manajemen.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *