15 Pertanyaan Tentang Dunia Kerja Beserta Jawabannya

By | Januari 25, 2020

Fachri Aja, 15 Pertanyaan Tentang Dunia Kerja Beserta Jawabannya | Tanpa basa-basi lagi, panduan kali ini seputar pertanyaan tentang dunia kerja. Dalam artikel yang kami bagikan pada kesempatan kali ini, kami akan menjelaskan beberapa poin tentang pertanyaan tentang dunia kerja dalam perencanaan karir. Ini seperti perasaan yang melanda Anda pasca melalui hari kerja yang sulit, perasaan yang membuat Anda mempertanyakan segala sesuatu yang telah terjadi di hidup Anda. Ini adalah rasa takut dan panik karena semuanya berjalan tidak sesuai dengan keinginan Anda. Nah, sebelum itu Anda juga bisa membaca artkel kami lainnya tentang Download Template CV Word. Oleh karena itu, Anda bisa memulai membaca artikel mengenai pertanyaan tentang dunia kerja secara lengkap dibawah ini.

Pertanyaan Tentang Dunia Kerja Dalam Perencanaan Karir Untuk Fresh Graduated

15 Pertanyaan Tentang Dunia Kerja Beserta Jawabannya

15 Pertanyaan Tentang Dunia Kerja Beserta Jawabannya

Jika Anda cukup percaya diri dengan karir yang ingin Anda jalani, maka seharusnya tidak ada lagi kebimbangan pada Anda. Anda tahu pasti apa yang Anda kerjakan dan bagaimana meningkatkan kualitas atau value pada diri Anda. Namun, jika Anda sudah bekerja dan merasa bangga dengan pekerjaan yang Anda jalani sekarang. Maka bisa jadi hampir seluruh pekerjaan Anda membawa kebahagiaan bagi diri Anda. Jika Anda merasakan sebaliknya, maka Anda perlu mempertimbangkan alternatif yang lain.

Penting untuk mengetahui bahwa jawaban dari pertanyaan yang telah masuk kedalam redaksi kami. Akan menjadi solusi bagi Anda sehingga secara tiba-tiba membawa Anda pada karir yang tepat. Selain itu, hal ini dapat membantu Anda mencari tahu hal yang Anda sukai dan hal apa yang dapat memberikan Anda kesenangan.

Cara mengatasi menjawab pertanyaan saat interview fresh graduated

1. Halo kak, saya mau nanya. Saya suka bingung pas interview ditanya soal prestasi yg pernah saya dapat, selama sekolah sampe kuliah saya emang gak pernah aktif ikut lomba2, palingan ya hanya ikut organisasi aja. Gimana ya ka cara. jawab yang benernya? Makasih 🙂

Jawaban:
Bilang aja gak ada. Gapapa, daripada ngada ngada dan boong. Nanti kebiasaan. Pengalaman organisasinya disebut aja, ceritain aja disitu ngapain aja, bertanggung jawab apa, siapa aja yang terlibat, dan sebesar apa acaranya. Itu udah cukup menggambarkan kemampuan berorganisasi kok.

2. Yang berpengalaman itu yang banyak pindah kerja atau yang sudah lama di suatu perusahaan?

Jawaban:
Pengalaman itu bukan tentang berapa lama, tapi tentang apa aja yang udah dikerjain dan dipelajarin. Seberapa besar kontribusinya, seberapa besar efek kerjaan yang dilakukan terhadap kinerja keseluruhan perusahaan. Banyak pindah kerja menandakan Anda suka tantangan dan mau belajar, tapi jeleknya ya kutu loncat, oportunis, dan gak loyal.

Sebaliknya, orang yang sudah lama di suatu persuahaan akan menandakan loyalitas dan bisa diandalkan, tapi jeleknya ya dianggap kurang suka resiko dan tantangan.

3. Aku mau tanya ka, aku selalu gagal di interview. jawaban untuk interview yang baik itu seperti apa ?. Misalnya dengan pertanyaan, kenapa anda ingin bekerja di bidang ini ??

Jawaban:
Jelasin kompetensi yang Anda punya, skill yang Anda punya, dan kaitkan dengan kebutuhan dari posisi tersebut. Contoh : “Saya punya skill Ms. Office yang baik, terutama Ms. Excel, levelnya sudah advance, ngerti pivot table, ngerti VLOOKUP, dll. Saya yakin saya bisa bekerja dengan baik di posisi ini karena saya liat pekerjaan ini membutuhkan kemampuan microsoft excel yang advance.”

Jawaban dan tips fresh graduated agar mendapat pekerjaan

4. Terima kasih atas kesempatannya. Saya jurusan Administrasi Publik. Saya ingin tanya, adakah perusahaan swasta/BUMN yang cocok untuk jurusan saya? dan posisi apa yang paling cocok? Karena saya merasa kurang srek dengan jurusan ini tapi apa daya harus dilanjutin. Terima kasih

Jawaban:
Coba Anda tanya senior senior Anda yang ada di kampus. Apa rencana dia setelah lulus, tanya career center jurusan atau fakultas kamu juga bisa. Jika ada yang kenal sama alumni juga, tanya, ngobrol, diskusi, sharing. Banyak ngobrol sama senior, tambah wawasan, tambah koneksi, tambah networking. Jangan ngandelin diri sendiri buat cari kerja, karena kadang kesuksesan berkarir itu bukan dari siapa kita, tapi dari siapa yang kenal kita.

5. Terimakasih sudah diberi kesempatan untuk bertanya. Pertanyaan saya klasik tapi saya masih juga ragu dan bingung untuk menentukannya. Cari uang banyak dan kesampingkan passion, atau kejar passion meskipun penghasilan yang didapat tidak akan banyak? Saya sangat berharap agar kita bisa berdiskusi bersama. Dan terakhir kemarin saya ditolak karena permintaan gaji yang tinggi, padahal saya sudah kasih range.

Jawaban:
Jangan sampe ketipu. Itu beneran passion? Tau darimana passion? Jika emang udah passion biasanya sudah gak ngitung duit. Gak ngitung berapa banyak duit yang bisa dihasilkan atau seberapa dikit karena ngikut passion. Itu passion apa ngikutin orang? Itu passion apa liat liat trend trus ikut ikutan aja? Dari dulu kami berpendapat jika hal diatas karena menurut saya uang itu bukan dicari.

Uang itu bukan tujuan. Bukan hasil. Uang itu adalah impact dari apa yang kita lakukan. Kalau memang passion, biasanya ada hasil. Kalo sudah bilang passion tapi gak ada duit, coba cari tau lagi, bener itu passion?.

Pertanyaan dan jawaban yang sering ditanyakan oleh freshgraduated dalam karir

Pertanyaan dan jawaban yang sering ditanyakan oleh freshgraduated dalam karir

Pertanyaan dan jawaban yang sering ditanyakan oleh freshgraduated dalam karir

6. Hai kak aku mau nanya. Tiap ada pertanyaan sebutkan pengalamanmu dalam menghadapi situasi yang sulit dalam 2 tahun terakhir itu sebaiknya diberi jawaban seperti apa sih ? Soalnya saya selalu bingung situasi sulit seperti apa yang harus saya ceritakan.

Jawaban:
Ya ceritain. Situasi sulit di kerjaan bisa, dalam kehidupan juga bisa. Ceritain seperti apa masalahnya, bagaimana sikap dan reaksi Anda terhadap situasi tersebut, dan gimana Anda menyelesaikannya, solusi apa yang dilakukan. Siapa aja yang terlibat dalam proses penyelesaian itu, dan terakhir ceritain apa yang bisa Anda pelajarin dari situ.

7. Halo mas, mau nanya nih. Biasanya yang dilihat sama HRD dari freshgraduate itu apa aja sih? Aku punya temen yang gak pernah ikut organisasi apaapa tapi dia lumayan sering dipanggil interview mengalahkan temen lain yang ada beberapa pengalaman organisasi, mungkin bisa dijelaskan? Thankyou

Jawaban:
Yang dilihat HRD? Banyak! Fokus Anda jangan dari apa yang diliat HRD, tapi dari apa yang bisa Anda tunjukkan. Kompetensi apa yang kamu punya? Skill apa yang dimiliki? Bahasa inggris nya gimana? sudah oke? Sudah seberapa dalam Anda paham sama perusahaan yang Anda lamar? Sudah tau kelebihan diri? Kekurangannya? Passionnya apa? Coba jawab itu dulu ke diri sendiri. Oke?

Tips bermanfaat untuk fresh graduated

8. Hallo kak trimakasih atas kesempatanya . Kak aku freshgraduate yang notabene belum ada pengalaman kerja sama sekali . Belum ada ilmu yang bisa di ketahui tentang dunia kerja itu seperti apa ? Sampe sekarang jika apply lamaran bingung. Bikin cv yang menarik itu seperti apa ,apa semua perusahaan itu lebih mengutamakan yang berpengalaman,sedangkan peluang untuk yang fresh grad itu kurang diminati.

Masalahnya selama ini saya sudah apply lamaran baik by email atau kirim lewat pos tapi sampe sekarang belum juga ada panggilan. Pernah ada satu panggilan dan itu di luar jawa. Terimakasih atas kesempatanya.

Jawaban:
Gak ada solusi lain, belajar. Cari tau, googling bisa, nanya orang yang pengalaman bisa. Dunia kerja itu adalah tempat dimana Anda bisa berkontribusi secara maksimal dengan kemampuan yang Anda miliki sambil bisa belajar juga, sambil nambah networking juga, sambil digaji juga.

Sekarang coba fokus di kompetensi dan skill apa yang Anda punya. Gak usah fokus cari tau dunia kerja itu sperti apa. Bahasa inggris udah bagus? Kemampuan dasar kaya microsoft office udah oke?. Ngetik masih 2 jari gak? CV nya udah bagus? Interview jawabnya asal asalan gak? Jawab ke diri sendiri.

9. Halo kak. Mau tanya nih jawaban yang pas saat interview. Sebutkan dan jelaskn kekurangan dan kelebihanmu. Kadang bikin bingung buat jawabnya

Jawaban:
Kenalan lagi sama diri sendiri. Tanya ke diri sendiri. Jawab sendiri. Emangnya apa yang dibingungin?

10. halo kak, saya mau tanya, sebenernya kalau salah satu syarat buat kerja itu disuruh ngumpulin ijazah asli, itu wajar ga sih kak?

Jawaban:
Wajar. Tapi coba cari kerjaan lain aja yang gak perlu begituan.

Pertanyaan yang sering ditanyakan oleh karyawan

Pertanyaan yang sering ditanyakan oleh karyawan

Pertanyaan yang sering ditanyakan oleh karyawan

11. Halo kak, Saya sedang merencanakan langkah selanjutnya. Kondisi sekarang ada di tengah, ke perusahaan lebih besar ada beberapa yang belum qualified tetapi kalo ke ukuran yang sama akan sama lagi dengan yg sebelumnya, secara exposure sudah pernah berada di managerial level (2th) dan sudah pegang beberapa departemen tapi saya yakin masih butuh banyak exposure dan ilmu lain. Poin apa yang kira kira harus lebih diperhatikan?

Jawaban:
Kemampuan leadership, planning, dan controlling

12. Sebelumnya saat ini saya masih bekerja di salah satu perusahaan swasta, namun memiliki kendala setelah naik posisi namun karna ada penilaian tertentu diturunkan posisi tersebut sampai saat ini tidak ada kejelasan. untuk posisi dan jobdesk saya seperti apa. Ingin konfirmasi terhadap atasan saya namun saya kurang percaya diri. Mengakibatkan tidak nyaman/tidak enjoy menjalaninya. Apa itu hanya perasaan saya/terlalu baper. Atau harus bagaimana menyikapi masalah ini. Terimakasih

Jawaban:
Ya tanya. Kenapa gak nanya? Nanya kan tinggal nanya. Kenapa kurang percaya diri? Ini aja Anda berani dan percaya diri nanya disini. Kenapa sama atasan sendiri malah gak percaya diri? Kerja jangan dirasa rasa. Yang gak tau tanya, yang bikin gak nyaman, selesaikan. Jangan berlarut larut dalam ketidaknyamanan hanya karena gak berani nanya. Tanya aja.

Motivasi untuk para fresh graduated

13. Terimkasih atas kesempatannya kak , saya mau tanya, suatu perusahaan baru membuka lowongan untuk yang berpengalaman dan fresh graduate, tersisa 2 kandidat, tetapi yg diterima hanya yang berpengalaman, apakah ada kemungkinan jika yang fresh graduate bisa dipanggil langsung jika perusahaan butuh rekrutmen lebih banyak? Secara sudah melewati semua jenis tes hingga final.

Jawaban:
Ada. Tapi bukan berarti kalo ada trus gak apply tempat lain. Apply aja ditempat lain. Coba coba. Jangan ngarep terlalu banyak sama prosedur rekrutmen yang gak ada kabar.

14. Saya mau bertanya, latar belakang pendidikan saya berbeda dengan bidang pekerjaan yang saya tekuni sekarang, kalo saya resign, dan memilih pekerjaan lagi sesuai dengan pengalaman saya, apa bisa menambah nilai jual saya di hrd meskipun latar belakang pendidikan beda jauh? Termakasih mas.

Jawaban:
Menambah nilai jual diri itu bukan dari apa yang Anda pilih, tapi dari apa yang sudah Anda lakukan. Sekarang balik lagi, tujuan utamanya resign itu apa?. Kondisinya gimana?. Yang akan menambah nilai jual adalah ketika pengalaman yang dimiliki sesuai dengan kebutuhan posisi yang dilamar.

15. Assalamualaikum, saya mau nanya. Gimana cara bangkitkan semangat mencari kerja lagi setelah kita sudah apply ke banyak perusahaan dan belum tahu kapan waktu panggilannya, belum pasti juga apakah yang kita apply itu dapat follow up dari perusahaannya atau gak. Terima kasih.

Jawaban:
JANGAN NYERAH. PLIS. JANGAN NYERAH. Kita gak akan tahu seberapa deket diri kita dengan keberhasilan jika kita berhenti mencoba. Lakuin hal yang Anda suka, dan tetep lamar, sambil nunggu, bisa isi waktu yang bisa nambah skill atau wawasan, banyak baca, banyak googling, banyak sharing, manfaatkan waktu dengan menambah ilmu. Jangan nyerah, jangan pernah berhenti belajar.

Baca Juga: 5 Contoh Menjawab Interview Dari Pertanyaan Jebakan

Penutup

Sekian yang dapat Fachri Aja bagikan, tentang 15 Pertanyaan Tentang Dunia Kerja Beserta Jawabannya, dimana Anda telah mengetahui beebrapa keresahan dari orang-orang yang masih belum mendapat pekerjaan dengan mengirimkan pertanyaan ke redaksi kami. Terima kasih telah mengunjungi fachriaja.com, semoga bermanfaat dan sampai jumpa lagi di artikel CV berikutnya.

Author: fachriaja

Fachri begitulah sapaan akrab cowok berkacamata yang lahir di Kota Surabaya dengan memiliki nama lengkap Fachri Fajar Rahadiyathama. Terlahir sebagai anak pertama dari pasangan Ibu Ifa dan Ayah Heri pada 22 Maret 1993. Kuliah di Universitas Airlangga dengan jurusan Manajemen.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *